Adik-adik anak petani tembakau Temanggung penerima beasiswa Komite Nasional Pelestarian Kretek mengadakan kunjungan kebudayaan di Djarum Oasis Kudus. Di sana mereka belajar mengenai pengelolaan lingkungan, budidaya bermacam tanaman, hingga belajar lebih dalam tentang kretek sebagai warisan budaya nenek moyang bangsa Indonesia.
Harapannya, ketika tumbuh dewasa nanti, adik-adik ini menjadi pionir pelestari lingkungan dan garda terdepan dalam menjaga seluruh warisan kebudayaan bangsa Indonesia.