manfaat tembakau
PERTANIAN

5 Manfaat Tembakau yang Perlu Diketahui Masyarakat

Manfaat tembakau sangat banyak. Hanya saja, selama ini kampanye untuk menjelekkannya lebih massif.

Di Indonesia, tanaman tembakau memang sangat populer. Saking populernya, tembakau bersama cengkeh yang diolah menjadi kretek, sering menjadi tumpuan negara ketika membutuhkan dana segar untuk menjalankan negara. 

Kehadirannya adalah karunia Tuhan untuk bangsa ini. Hadirnya tembakau menyejahterakan petaninya, hingga seterusnya berkembang menjadi olahan kretek yang juga menyejahterakan jutaan orang.

Dalam sejarahnya, tembakau dikenal sebagai tanaman yang ampuh dalam mengobati berbagai penyakit. 

Prof Anne Charlton dalam Jurnal of The Royal Society of Medicine menulis, Christopher Columbus menjajal tembakau untuk tujuan medis. Dalam catatan itu, Prof Anne menjelaskan, Columbus pada 1492 menyadari jika tembakau diisap oleh penduduk di kepulauan yang kini bernama Kuba, Haiti dan Bahama. 

Tembakau-tembakau itu juga kadang dijadikan obor untuk mengusir penyakit dari suatu tempat. Di daerah itu, tembakau juga dijadikan pasta gigi, yang hingga kini masih dilakukan juga oleh masyarakat India. (Baca Artikel lengkapnya: Orang Dulu Menyebut Tembakau adalah Obat)

Manfaat tembakau sebagai obat herbal

Manfaat tembakau sebagai obat herbal

Eksperimen para ahli medis mengatakan, tembakau mampu mengobati berbagai penyakit seperti nyeri, asam urat, sembelit, kejang-kejang, keracunan reptil dan serangga berbisa lainnya. Bahkan bisa jadi tembakau bertindak sebagai stimulan pernafasan. 

Kandungan nikotin pada tembakau telah terbukti menjadi obat efektif menyembuhkan persoalan kesehatan manusia.

Manfaat tembakau untuk meredakan alergi

Manfaat tembakau untuk meredakan alergi

Tapal daun tembakau dioleskan ke kulit untuk membantu mengurangi rasa gatal dan nyeri ringan. Nikotin tembakau terbukti ampuh bertugas mengeluarkan alergen pada kulit dan mengembalikan pada fungsi normal.

Mempercepat produksi vaksin

Mempercepat produksi vaksin

Tembakau mengandung antigen yang sebanding dengan virus influenza, menjadikannya sebagai vaksin yang potensial. Jika dibandingkan dengan virus influenza asli yang membutuhkan waktu satu bulan untuk memproduksi vaksin, cara pembuatan vaksin menggunakan antigen dari tembakau akan lebih cepat.

Sumber Protein Nabati

Sumber Protein Nabati

Ahli agronomi dan ilmuwan sepakat bahwa tembakau jenis Tabacum nicotiana dapat dijadikan sumber protein nabati yang tinggi. Tembakau dapat dengan mudah diproses untuk membuat protein yang dapat dimanfaatkan sebagai makanan manusia, pakan ternak, insektisida, dan bahan kosmetik.

Tembakau juga dapat ditanam dan dikembangkan lebih mudah dari kedelai atau jagung. Alhasil, jumlah sumber protein nabati akan semakin mudah didapat sehingga akan memenuhi potensinya sebagai sumber protein.

Dapat Dimanfaatkan untuk Proses Fitoremediasi

Dapat Dimanfaatkan untuk Proses Fitoremediasi

Fitoremediasi merupakan upaya menggunakan tanaman dan bahan terkait untuk membersihkan sampah dan masalah pencemaran lingkungan. Dengan cara ini,  tanah, udara, dan air yang rusak secara kimiawi dapat dibersihkan dan ekosistem yang terkontaminasi dapat diperbaiki menggunakan tanaman.

Tembakau dianggap sebagai salah satu tanaman yang sempurna untuk fitoremediasi, karena kandungan logam berat yang tinggi di pucuk daunnya, produksi biomassa yang tinggi, serta pertumbuhannya yang cepat.

Demikian 5 manfaat tembakau untuk kehidupan manusia.