diplomat evo sopra
REVIEW

Review Diplomat Evo Sopra, Primadona Rokok Mild Kelas Menengah

Diplomat meluncurkan produk terbarunya yang bernama Diplomat Evo Sopra. Evo Sopra atau lebih pas disebut Sopra ini merupakan penerus dari rokok Diplomat Evo. Bagi sebagian orang, Diplomat Evo dapat menjadi pengganti rokok Sampoerna Mild. Namun, apakah Evo Sopra ini dapat menjadi penyempurna dari rokok Diplomat Evo? Mari kita bahas. 

Bungkus Rokok Diplomat Evo Sopra

Secara bungkus, rokok ini didominasi oleh warna abu-abu dengan perpaduan warna silver. Pada sisi depan terdapat tulisan Diplomat dengan font latin. Di bawahnya terdapat tulisan Evo dengan warna silver. Pada bagian bawahnya terdapat tulisan Sopra besar dengan warna silver pula. Di bawahnya terdapat tulisan A Wismilak Finest.

Di bagian sisi kanan bungkusnya terdapat informasi tidak ada batas aman dan terdapat kandungan tar serta nikotinnya. Tarnya 14 MG dan nikotinnya 1 MG. pada sisi kiri bungkusnya terdapat larangan menjual pada anak di bawah umur dan terdapat barcode.

Di bagian sisi atas dan sisi bawah bungkusnya terdapat tulisan Diplomat Evo Sopra seperti yang terdapat pada bagian depan bungkusnya. Bedanya di sisi bawah juga terdapat nama pabrik pembuat rokok ini yaitu Gelora Djaja Surabaya. 

Pada bagian belakang bungkusnya terdapat tulisan Diplomat Evo Sopra dan terdapat kata-kata berbahasa inggris yang jika diartikan kira-kira begini: “ Dibuat dari tembakau terbaik Indonesia dan Amerika dengan cengkeh. Diplomat Evo Sopra dengan bangga memberi Anda cita rasa yang halus dan berkelas di atas segalanya”. 

diplomat evo sopra

Jika kita buka bungkusnya terdapat alumunium foil bewarna silver bergaris lengkap dengan tulisan Sopra. Pada kertas bagian dalamnya juga terdapat logo cengkeh dan tulisan #simplyfinest. Applause dengan Wismilak yang masih konsisten menggunakan alumunium foil sebagai pembungkus batangnya. 

Batang dan Rasa Rokok Diplomat Sopra

Batang rokok ini apabila kamu amati lebih detail mirip dengan batang rokok Diplomat Evo. Papir dan filternya bewarna putih polos. Hanya terdapat tulisan Evo pada batasan papir dan filternya. 

Aroma batang rokok ini hanya terasa aroma tembakau virginia yang cukup fresh. Terdapat aroma fruity dan cengkehnya namun tidak terlalu kuat. Aroma sebelum dibakar cukup enak dan tidak bikin eneg. 

diplomat evo sopra

Jika kita bakar kemudian kita hisap, tarikannya itu sangat enteng. Lebih enteng daripada rokok Diplomat Evo. feel tarikannya itu hampir menyerupai feel tarikan rokok putih yang mana tidak menggunakan cengkeh dalam racikannya. Bunyi kretek, kretek, kretek saat pertama kali dibakar pun tipis. Tidak seperi rokok Sigaret Kretek Tangan (SKT). 

Rasa dari rokok ini ada sedikit kemiripan dengan rasa rokok Diplomat Evo. Lebih dominan rasa gurih dan sedikit rasa manis. Rasa spicy-nya hampir tidak terasa sama sekali. Selain itu, terdapat sensasi rasa dari buah-buahan seperti lecy dan berry namun tipis banget. Bahkan, hampir tidak terasa.

Sensasi rasanya cenderung konsisten sejak awal tarikan hingga akhir. Aftertaste-nya pun sedikit meninggalkan rasa manis dan gurih di lidah bagian belakang. Secara keseluruhan sensasi harga yang dihasilkan cukup nikmat. Cocok dengan lidah saya.

Kompetitor Tangguh Sampoerna Mild

Sepenerawangan saya, rokok Diplomat Evo Sopra ini akan menjadi saingan rokok mild kelas atas. Jika Diplomat Evo bisa menjadi pilihan turun kasta dari rokok Sampoerna Mild, begitu pula dengan Evo Sopra yang juga bisa menjadi pengganti rokok Sampoerna Mild.

Apalagi harganya itu cukup terjangkau. Oleh karena itu, dengan harga 24 ribu rupiah kalian sudah bisa mendapatkan 16 batang rokok Evo Sopra.

diplomat evo sopra

Jika distribusinya bisa merata, saya yakin Evo Sopra ini akan menjadi primadona rokok mild kelas menengah. Bahkan, sobat kretekus yang sebelumnya menghisap rokok mild kelas atas, boleh banget untuk mencoba rokok ini. Siapa tahu cocok, kan~